Sabtu, 24 Maret 2012

UTS TIK ONLINE KELAS XI-IPS-AGAMA-BAHASA


Kasus :
Anda seorang programmer komputer di sebuah madrasah aliyah. Dengan kewenangannya Anda diminta untuk menentukan perolehan beasiswa siswa baru berdasar nilai Ujian Nasional (UN) yang diperolehnya setelah dikonversi dengan kode milik Anda sendiri (dalam hal ini nomor UTS Anda yang 4 digit itu sebagai kode konversi). Digit pertama digunakan untuk mengalikan nilai Bhs. Indonesia, digit kedua digunakan untuk mengalikan nilai Bhs. Inggris, digit ketiga digunakan untuk mengalikan nilai Matematika, dan digit keempat digunakan untuk mengalikan nilai IPA. Perolehan beasiswa dihitung berdasar jumlah NUN hasil nilai konversi dengan ketentuan sbb.

  • Jumlah  nilai konversi lebih dari 100 mendapat beasiswa 100%
  •  Jumlah  nilai konversi lebih dari 60 mendapat beasiswa 75%
  •  Jumlah  nilai konversi lebih dari 30 mendapat beasiswa 50%

Buatlah tabel perhitungan Excel-nya dengan nama siswa dan nilai UN sbb :
(gambar ini sebagai contoh hasil pengerjaan Excelnya apabila Anda memiliki nomor UTS 2077. Setiap siswa hasilnya akan berbeda karena setiap siswa memiliki nomor UTS yang tidak sama)


Ketentuan mengerjakan :
1. Kerjakan kasus yang diajukan di muka dengan data seperti yang tampak di gambar.
2. Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini berdasar hasil pengerjaan Excel yang Anda buat.
3. Setiap siswa hanya diperkenankan menjawab sekali pertanyaan-pertanyaan di bawah ini sehingga pikirkan matang-matang jawaban Anda.
4. Jawaban bisa terkirim ke database saya jika sudah di klik button "KIRIM" di pojok kiri akhir pertanyaan.
5. Silakan selalu update informasi di buku tamu (Cbox) sebagai media komunikasi dengan saya.
6. Jawaban paling telat dikirim pada 1 April 2012 pukul 24.00
Tiap anak memiliki No. UTS berbeda oleh karenanya hasil akhir sangat mungkin juga berbeda. Cek and ricek rumus yg dipakai (terutama pada mapel Bhs. Ingg dan Matematika). Banyak yang sudah "KIRIM" jawaban hasilnya tidak sempurna.


Selamat Menikmati.....

1 komentar:

Anonim mengatakan...

its nice to read a useful article for beginner like me. Some of points from this article are very helpful for me as I haven’t considered them yet. I would like to say thank you for sharing this cool article. Bookmarked and sharing for friends.
1994 Infiniti G20 AC Compressor

Posting Komentar